Sunday, June 19, 2011

Sejarah Singkat Pertelevisian Indonesia

0 comments
TVRI (Televisi Republik Indonesia) adalah stasiun televisi pertama yang mengudara di Indonesia. Pertama siaran pada tanggal 17 Agustus 1962, TVRI menjadi salah satu proyek ambisius dari Ir. Soekarno yang pada waktu it menginkan agar negerinya tidak terbelakang, dan TVRI saat itu diproyeksikan untuk menyongsong pelaksanaan Asian Games IV yang merupakan pesta olahraga pertama yang diselenggarakan Indonesia.
Alhasil, dengan segala ketidak matangan perencanaan, maupun peralatan dan perlengkapannya TVRI tumbuh ditengah kekuasaan otoriter orde lama dan kemudian semakin dipertegas sebagai media pemerintah yang lazimnya menjadi kekuasaan orde baru di era Soeharto.
Kemudian, pada masa 1990-an muncul televisi swasta yang di pelopori RCTI Lalu TPI, SCTV, ANTV dan Indonesiar. Stasiun-stasiun tersebut pada dasarnya merupakan salah satu pengembangan usaha dari keluarga Soeharto yang dalam segi bisnis memang menguasai ruang usaha di Indonesia.

0 comments:

Post a Comment

Tinggalkan Komentar anda disini